Selasa, 11 November 2008

Nyatakah kenyataan?

*edited*
kok jadi pada ngomentarin gambarnya doang?

Disebuah negara timur modern, dimana realita adalah segalanya, ada seorang pegawai yang namanya Chang (bukan nama sebenarnya.. bukan gw mau nutupin identitas dia, tapi gw lupa nama sebenernya T_T). Chang merupakan seorang pegawai di sebuah pabrik balok es. Dia tipikal orang timur kebanyakan. Pekerja keras, workaholic, dan sangat giat bekerja. (Eh, itu sama ya??)

 

Suatu hari, setelah diputuskan oleh dewan yang terkait, lokasi kerja pabrik balok es tersebut dipindahkan. Chang dan pegawai-pegawai setingkatnya ditugaskan untuk membawa hardware-hardware pabrik dari lokasi lama ke lokasi baru (Hardware-hardware balok es itu kaya gimana ya? Yang kebayang sama gw tu pinguin, beruang kutub, santa clauss, dan lain-lain). Dengan semangat dan ceria layaknya anak es-de yang girang bukan main karena diperintahkan melakukan operasi semut (tanpa tahu bahwa operasi semut itu sama saja dengan kerja paksa/bakti yang dilakukan semua siswa untuk mengajarkan anak-anak ingusan itu betapa kerja sama yang baik dapat menghemat dana operasional sekolah), Chang pun mengerjakan tugas ini. Chang menggiring pinguin-pinguin, santa clauss, dan beruang kutub-beruang kutub yang dipertanyakan itu ke tempat kerja baru mereka.

 

Namun naas bagi Chang, ketika Chang sedang berada didalam lemari pendingin raksasa, rekan kerja Chang mengunci lemari pendingin itu. Bagi yang belum tau, definisi mengunci adalah upaya seseorang agar tidak ada mahluk apapun, baik gaib maupun nyata, yang bisa keluar masuk objek yang dikunci. Jadi dapat diambil kesimpulan bahwa tidak ada orang yang dapat keluar dari lemari pendingin itu, termasuk Chang.

 

Chang tentu panik, tidak ada jalan keluar dari lemari pendingin itu, dan suhu didalam lemari pendingin itu bila sedang beroperasi adalah -20 derajat celcius. Estimasi kemungkinan waktu yang dibutuhkan seseorang untuk menyadari bahwa Chang tidak ada dan kemudian mencari serta menemukan Chang adalah 24 jam, waktu yang cukup untuk membuat Chang mati kedinginan didalam lemari terkutuk itu. Dan Chang sepenuhnya yakin, bahwa saat-saat terakhirnya tiba.

 

Tidak ada keajaiban, tidak ada pahlawan, tidak ada kebetulan. Seperti yang telah diduga, Chang kemudian mati kedinginan. Beberapa jam setelah Chang merenggang nyawa dalam dingin, seseorang menemukan jasad Chang. Tanpa pungli, tanpa uang rokok, dan tanpa birokrasi brengsek ala Indonesia, jasad Chang kemudian diotopsi. Tim forensik keluar dengan satu jawaban. Mati kedinginan.

 

Rekan-rekan kerja Chang terkejut. Sebenarnya lemari pendingin itu telah dimatikan beberapa menit setelah pintu lemari pendingin tersebut dikunci, dikarenakan perpindahan lokasi kerja yang tadi direncanakan. Artinya, sebenarnya suhu dalam lemari pendingin itu akan sama dengan suhu normal ruangan. Kenapa Chang bisa mati kedinginan dalam ruangan bersuhu kamar?

 

Seorang anggota tim forensik kemudian berkata. “Kasus seperti ini pernah terjadi sebelumnya. Kadang pasien memikirkan hal-hal buruk hasil imajinasi sendiri terlalu dalam, sehingga otak akan menafsirkan bahwa imajinasi itu benar-benar terjadi. Dalam kasus Chang, dia pikir dia akan mati kedinginan, oleh karena itu, reaksi tubuhnya benar-benar seperti orang yang akan mati kedinginan. Seperti denyut jantung yang terus diperlambat, pembuluh darah yang mengalir hanya disekitar jantung dan otak, dan lain-lain.”

 

Begitulah kawan.. Kadang imajinasi, harapan, serta kekhawatiran bisa menjadi lebih nyata dibanding kenyataan itu sendiri.

 

Waduh.. tadi niatnya kisah ini cuma jadi prolog doang.. taunya kepanjangan.. kisah intinya dapat ditemukan di posting berikutnya deh.. asal ada yang comment aja.. :D

5 komentar:

Anonim mengatakan...

Wah teman km ngefans ma enstein ya.... wah pasti fans juga sama botaknya ya?? kwakakakakak

Anonim mengatakan...

EInstein, seorang yang jenius namun rendah hati. Saya pribadi menjadikan dia panutan..

Anak tenggaRong nge-blog mengatakan...

terkadang imajinasi memang menentukaan masa depan kita.Tapi tentunya imajinasi yang di wujudkan dalam kerja nyata

Salman Firdaus mengatakan...

@rizki
gak.. gw ga pengen botak..

@welly
hmm..

@anak tenggarong ngeblog
yup, bener banget..

Ivana mengatakan...

great posts!!anyway,care 2 xchange link?I’ve put ur link in my funny humor blog.if u dont mind,can you put “funny humor” as my name in ur blog?thx